" "

JUNIANTON.COM

Apakah Bacakilat membuat mata menjadi minus?

Salah satu pertanyaan yang lucu di Workshop Bacakilat adalah “Apakah Bacakilat membuat mata menjadi minus?”.

Agar lebih paham latar belakang munculnya pertanyaan ini, izinkan saya cerita sedikit tentang cara melakukan Bacakilat.

Bacakilat merupakan langkah utama dalam Sistem Bacakilat. Proses inilah yang membuat kita mampu memproses informasi 1 halaman per detik dan disimpan ke pikiran bawah sadar. Dalam istilah ilmiah proses memasukan informasi ke pikiran bawah sadar dengan mem-bypass pikiran sadar disebut preconscious processing.

Untuk melakukan proses Bacakilat diperlukan Pandangan Mata Reseptif (PMR). Pandangan Mata Reseptif adalah proses menangkap informasi menggunakan sel batang mata kita. Dalam membaca, ketika menggunakan cara membaca biasa, fokus mata kita tertuju pada buku. Dengan cara Bacakilat fokus kita tidak ke buku melain kan ke belakang buku sehingga tulisan dalam halaman buku tampak kabur (tidak terbaca).

Membaca dengan tulisan blur ini membuat kita merasa tidak terbiasa. Inilah yang membuat orang bertanya, apakah mata saya bisa minus jika saya terus membaca dengan tulisan blur seperti ini?

Jawabannya: TIDAK.

Ketika kita melakukan Bacakilat kita hanya memindahkan fokus pandangan mata kita. Kita TIDAK menjerengkan atau menyipitkan mata kita. MURNI memindahkan pandangan mata kita sehingga sel batang mengambil alih proses informasi pada buku. Bayangkan jika Anda melihat seseorang tetapi fokus pandangan Anda tertuju kepada segala sesuatu yang ada di belakang orang tersebut, bukan pada orang tersebut, tentu saja mata Anda tidak akan rabun.

Faktanya, Mr. Agus Setiawan, penemu Sistem Bacakilat hingga saat ini masih punya mata yang bebas minus. Saya yang sudah menggunakan kaca mata sejak kelas 5 SD hingga sekarang masih punya minus yang sama, tidak ada peningkatan sama sekali. Begitu juga trainer-trainer, mentor, dan alumni Bacakilat. Tidak ada yang mengalami kerusakan mata (minus) karena melakukan Bacakilat.

Jadi, ketika Anda melakukan Bacakilat dengan benar, maka tidak akan ada efek negatif pada mata Anda. Lakukan dengan santai dan enjoy saja. Selamat mencoba! 🙂

image source: https://images.app.goo.gl/n5kbVuQMWUWsBJDd7

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

X